Monday, October 18, 2010

Tujuan Pembelajaran Sains di MI/SD

Tujuan-tujuan Pembelajaran Sains di MI


Dalam konteks pembahasan kali ini, tujuan pembelajaran sains di MI adalah dimaknai sebagai  sesuatu yang diharapkan akan dicapai oleh peserta didik setelah melalui suatu proses pembelajaran IPA tertentu di Madrasah Ibtidaiyah. Tujuan pembelajaran yang dirumuskan pada langkah awal pembelajaran digunakan sebagai acuan dalam kegiatan pem-belajaran dan proses penilaian yang akan dilakukan.[1]


Tujuan pengajaran sains di sekolah bisa sangat beragam, yaitu: sains sebagai produk, sains sebagai proses, sains-teknologi dan masyarakat ataupun sains untuk pengembangan sikap dan nilai, dan pendekatan ketrampilan personal dan sosial. Secara keseluruhan berbagai kemungkinan tujuan pengajaran sains ini bisa diwujudkan melalui pengajaran sains di laboratorium.[2]


Sains sebagai produk atau sains buku teks adalah pengajaran tubuh pengetahuan sains yang terdapat dalam buku pelajaran sains. Berbagai topik bahasan sains di sekolah biasanya diajarkan dengan beragam konsep dan keterkaitannya, serta hubungan antara berbagai konsep tadi dengan, hukum-hukum alam, penjelasan teoritis, beragam diagram, contoh perhitungan, eksperimen dll.


Di Indonesia selama ini apa yang harus diajarkan dan susunan materi pelajarannya sudah ditentukan secara nasional oleh pusat kurikulum di kantor Depdiknas di Jakarta. Pada saat pembuatan isi kurikulum terdapat suatu konsensus diantara perancangnya tentang detail bagian mana yang menjadi topik sains yang harus diajarkan dan pada tingkatan mana hal itu diajarkan. Sehingga pengarang buku teks dan guru sains di negara kita tinggal mengikuti apa yang sudah ditetapkan tersebut.


Menurut Standar Isi yang ditetapkan oleh Depdiknas RI yang mana juga digunakan oleh Depag RI, terungkap bahwa tujuan pembelajaran sains di MI/SD, yakni agar peserta didik memiliki kemampuan: sebagai berikut:
Memperoleh keyakinan terhadap kebesaran Tuhan Yang Maha Esa berdasarkan keberadaan, keindahan dan keteraturan alam ciptaan-Nya.
Mengembangkan pengetahuan dan pemahaman konsep-konsep IPA yang bermanfaat dan dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
Mengembangkan rasa ingin tahu, sikap positip dan kesadaran tentang adanya hubungan yang saling mempengaruhi antara IPA, lingkungan, teknologi dan masyarakat.
Mengembangkan keterampilan proses untuk menyelidiki alam sekitar, memecahkan masalah dan membuat keputusan.
Meningkatkan kesadaran untuk berperanserta dalam memelihara, menjaga dan melestarikan lingkungan alam.
Meningkatkan kesadaran untuk menghargai alam dan segala keteraturannya sebagai salah satu ciptaan Tuhan.
Memperoleh bekal pengetahuan, konsep dan keterampilan IPA sebagai dasar untuk melanjutkan pendidikan ke SMP/MT

Sementara itu Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar (SKKD) untuk IPA MI/SD berdasarkan KTSP 2006,[3] yakni sebagai berikut:Kelas I, Semester 1
Makhluk Hidup dan Proses Kehidupannya
Mengenal anggota tubuh dan kegunaannya, serta cara perawatannya    1.1 Mengenal bagian-bagian tubuh dan kegunaannya serta cara perawatannya.


1.2 Mengidentifikasi kebutuhan tubuh agar tumbuh sehat dan kuat (makanan, air, pakaian, udara, lingkungan sehat)


1.3 Membiasakan hidup sehat
Mengenal cara memelihara lingkungan agar tetap sehat    2.1 Mengenal cara menjaga lingkungan agar tetap sehat


2.2 Membedakan lingkungan sehat dengan lingkungan tidak sehat


2.2 Menceritakan perlunya merawat tanaman, hewan peliharaan dan lingkungan sekitar
Benda dan Sifatnya
Mengenal berbagai sifat benda dan kegunaannya melalui pengamatan perubahan bentuk benda    3.1 Mengidentifikasi benda yang ada di lingkungan sekitar berdasarkan cirinya melalui pengamatan


3.2 Mengenal benda yang dapat diubah bentuknya


3.3 Mengidentifikasi kegunaan benda di lingkungan sekitar
Kelas I, Semester 2
Standar Kompetensi Kompetensi Dasar Energi dan Perubahannya
Mengenal berbagai bentuk energi dan manfaatnya dalam kehidupan sehari-hari.    4.1 Membedakan gerak benda yang mudah bergerak dengan yang sulit bergerak melalui percobaan


4.2 Mengidentifikasi penyebab benda bergerak (batere, per/pegas, dorongan tangan, dan magnet)
Bumi dan Alam Semesta
Mengenal berbagai benda langit dan peristiwa alam (cuaca dan musim) serta pengaruhnya terhadap kegiatan manusia.    5.1 Mengenal berbagai benda langit melalui pengamatan


5.2 Mengenal keadaan cuaca di sekitar kita


5.3 Membedakan pengaruh musim kemarau dengan musim hujan terhadap kegiatan manusia
Kelas II, Semester 1
Makhluk Hidup dan Proses Kehidupan
Mengenal bagianbagian utama tubuh hewan dan tumbuhan, pertumbuhan hewan dan tumbuhan serta berbagai tempat hidup makhluk hidup    1.1 Mengenal bagian-bagian utama hewan dan tumbuhan di sekitar rumah dan sekolah melalui pengamatan


1.2 Mengidentifikasi perubahan yang terjadi pada pertumbuhan hewan (dalam ukuran) dan tumbuhan (dari biji menjadi tanaman)


1.3 Mengidentifikasi berbagai tempat hidup makhluk hidup (air, tanah dan tempat lainnya)


1.4 Mengidentifikasi makhluk hidup yang menguntungkan dan membahayakan
Benda dan Sifatnya
Mengenal berbagai bentuk benda dan kegunaannya serta perubahan wujud yang dapat dialaminya    2.1 Mengidentifikasi ciri–ciri benda padat dan cair yang ada di lingkungan sekitar


2.2 Menunjukkan perubahan bentuk dan wujud benda (plastisin/tanah liat/adonan tepung) akibat dari kondisi tertentu


2.3 Mengidentifikasi benda-benda yang dikenal dan kegunaannya melalui pengamatan
Kelas II, Semester 2
Energi dan Perubahannya
Mengenal berbagai sumber energi yang sering dijumpai dalam kehidupan sehari-hari dan kegunaannya    3.1 Mengidentifikasi sumber-sumber energi (panas, listrik, cahaya, dan bunyi) yang ada di lingkungann sekitar


3.2 Mengidentifikasi jenis energi yang paling sering digunakan di lingkungan sekitar dan cara menghematnya
Bumi dan Alam Semesta
4. Memahami peristiwa alam dan pengaruh matahari dalam kehidupan sehari-hari    4.1 Mengidentifikasi kenampakan matahari pada pagi, siang dan sore hari


4.2. Mendeskripsikan kegunaan panas dan cahaya
Kelas III, Semester 1
Makhluk Hidup dan Proses Kehidupan
Memahami ciri-ciri dan kebutuhan makhluk hidup serta hal-hal yang mempengaruhi perubahan pada makhluk hidup    1.1 Mengidentifikasi ciri-ciri dan kebutuhan makhluk hidup


1.2 Menggolongkan makhluk hidup secara sederhana


1.3 Mendeskripsikan perubahan yang terjadi pada makhluk hidup dan hal-hal yang mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan anak (makanan, kesehatan, rekreasi, istirahat dan olah raga)
2. Memahami kondisi lingkungan yang


berpengaruh terhadap kesehatan, dan upaya menjaga kesehatan lingkungan.    2.1. Membedakan ciri-ciri lingkungan sehat dan lingkungan tidak sehat berdasarkan pengamatan


2.2 Mendeskripsikan kondisi lingkungan yang berpengaruh terhadap kesehatan


2.3 Menjelaskan cara menjaga kesehatan lingkungan sekitar
Benda dan Sifatnya
3. Memahami sifat-sifat,perubahan sifat benda dan kegunaannya dalam kehidupan sehari-hari    3.1 Mengidentifikasi sifat-sifat benda berdasarkan pengamatan meliputi benda padat, cair, dan gas


3.2 Mendeskripsikan perubahan sifat benda (ukuran, bentuk, warna, atau rasa) yang dapat diamati akibat dari pembakaran, pemanasan, dan diletakkan di udara terbuka


3.3 Menjelaskan kegunaan benda plastik, kayu, kaca, dan kertas
Kelas III, Semester 2
Energi dan Perubahannya
Memahami berbagai cara gerak benda, hubungannya dengan energi dan sumber energi    4.1 Menyimpulkan hasil pengamatan bahwa gerak benda dipengaruhi oleh bentuk dan ukuran


4.2 Mendeskripsikan hasil pengamatan tentang pengaruh energi panas, gerak, getaran dalam kehidupan sehari-hari


4.3 Mengidentifikasi sumber energi dan kegunaannya
5. Menerapkan konsep energi gerak    5.1 Membuat kincir angin untuk menunjukkan bentuk energi angin dapat diubah menjadi energi gerak


5.2 Menerapkan cara menghemat energi dalam kehidupan sehari-hari
Bumi dan Alam Semesta
6. Memahami kenampakan permukaan bumi, cuaca dan pengaruhnya bagi manusia, serta hubungannya dengan cara manusia memelihara dan melestarikan alam.    6.1 Mendeskripsikan kenampakan permukaan bumi di lingkungan sekitar


6.2 Menjelaskan hubungan antara keadaan awan dan cuaca


6.3 Mendeskripsikan pengaruh cuaca bagi kegiatan manusia


6.4 Mengidentifikasi cara manusia dalam memelihara dan melestarikan alam di lingkungan sekitar
Kelas IV, Semester 1
Makhluk Hidup dan Proses Kehidupan
1. Memahami hubungan antara struktur organ tubuh manusia dengan fungsinya, serta pemeliharaannya    1.1 Mendeskripsikan hubungan antara struktur kerangka tubuh manusia dengan fungsinya


1.2 Menerapkan cara memelihara kesehatan kerangka tubuh


1.3 Mendeskripsikan hubungan antara struktur panca indera dengan fungsinya


1.4 Menerapkan cara memelihara kesehatan panca indera
2. Memahami hubungan antara struktur bagian tumbuhan dengan fungsinya    2.1 Menjelaskan hubungan antara struktur akar tumbuhan dengan fungsinya


2.2 Menjelaskan hubungan antara struktur batang tumbuhan dengan fungsinya


2.3 Menjelaskan hubungan antara struktur daun tumbuhan dengan fungsinya


2.4 Menjelaskan hubungan antara bunga dengan fungsinya
3. Menggolongkan hewan, berdasarkan


jenis makanannya.    3.1 Mengidentifikasi jenis makanan hewan


3.2 Menggolongkan hewan berdasarkan jenis makanannya
4. Memahami daur hidup beragam jenis


makhluk hidup.    4.1 Mendeskripsikan daur hidup beberapa hewan di lingkungan sekitar, misalnya kecoa, nyamuk, kupukupu, kucing


4.2 Menunjukkan kepedulian terhadap hewan peliharaan, misalnya kucing, ayam, ikan
5. Memahami hubungan sesama makhluk hidup dan antara makhluk hidup dengan lingkungannya    5.1 Mengidentifikasi beberapa jenis hubungan khas (simbiosis) dan hubungan “makan dan dimakan” antar makhluk hidup (rantai makanan)


5.2 Mendeskripsikan hubungan antara makhluk hidup dengan lingkungannya
Benda dan Sifatnya
6. Memahami beragam sifat dan perubahan wujud benda serta berbagai cara penggunaan benda berdasarkan sifatnya    6.1 Mengidentifikasi wujud benda padat, cair, dan gas memiliki sifat tertentu


6.2 Mendeskripsikan terjadinya perubahan wujud cair

Artikel Terkait

0 comments:

Post a Comment

Terimakasih telah memberikan komentar di web ini. Semoga membantu dan bermanfaat.